Peningkatan Kualitas SDM Nelayan Terkendala Biaya dan Kultur Nelayan

Nelayan di Bengkulu Tengah masih memanfaatkan perahu tradisional dalam menangkap ikan.
banner 120x600

Peningkatan Kualitas SDM Nelayan Terkendala Biaya dan Kultur Nelayan

BJNews.com, Bengkulu – Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan (DKPP) Bengkulu Tengah menyatakan peningkatan kualitas SDM nelayan di kabupaten masih terkendala pembiayaan dan kultur nelayan yang masih tradisional.

banner 300x325

Kepala DKPP Bengkulu Tengah, Helmi Yuliandri menegaskan bila nelayan belum mampu memanfaatkan bantuan yang diberikan sehingga bantuan tidak terserap maksimal.  Hal ini juga yang mengakibatkan nelayan tidak dapat naik kelas sebagai mana nelayan di daerah lain.

“Ya kita di samping kesulitan pembiayaan (untuk pembinaa), kultur nelayan juga menghambat peningkatan tersebut. Seringkali bantuan yang diberikan tidak dapat dimanfaatkan maksimal. Karenanya nelayan kita belum dapat naik kelas, meski jumlah nelayan kita tergolong sedikit dibanding kabupaten lain,” kata Helmi.

Helmi menambahkan bila pola nelayan di Bengkulu Tengah masih memanfaatkan paruh waktu sehingga penangkapan tidak maksimal.

“Nelayan di Bengkulu Tengah berjumlah 433 nelayan dengan jumlah penerima kartu nelayan (Kusuka) sebanyak 325 orang,” jelas Helmi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *